Contoh Proposal Skripsi Bahasa Inggris Singkat (Download)

Sudah menjadi mahasiswa tingkat akhir di jurusan sastra Inggris dan sedang bersiap untuk membuat skripsi? Maka pastikan untuk mengecek berbagai contoh proposal bahasa Inggris agar nantinya dapat membuat proposal skripsi atau proposal lain yang lebih bagus lagi dengan menggunakan bahasa Inggris.

Proposal bukan sekedar tulisan rencana kegiatan yang bisa dibuat secara asal dan skripsi sendiri bukan hanya kreasi ilmiah biasa. Kedua karya tulis ini memiliki kaidah pembuatan yang perlu diterapkan dalam pembuatannya agar hasilnya bisa maksimal dan nantinya bisa mendapat nilai yang bagus dari dosen.

Pengertian Proposal

Pengertian Proposal

Sebelum melihat mengenai berbagai contoh proposal bahasa Inggris, ada baiknya untuk terlebih dahulu mengetahui dan memahami apa itu proposal.

Ada beragam definisi proposal menurut sejumlah ahli dan jika disimpulkan maka definisi dari proposal adalah suatu rancangan atau rencana tertulis dari suatu usulan kegiatan yang didalamnya berisi rincian atau detail dari kegiatan tersebut yang dibuat secara sistematis.

Proposal ini sudah sangat umum bagi orang-orang yang berada di dunia kerja dan pendidikan termasuk mahasiswa berbagai jurusan. Berdasarkan tujuannya, proposal dibedakan menjadi empat macam seperti berikut:

  • Proposal kegiatan
  • Proposal penelitian
  • Proposal proyek
  • Proposal bisnis

Struktur Proposal

Struktur Proposal

Sebuah proposal terdiri dari beberapa bagian yang harus ditulis secara sistematis, atau yang disebut dengan struktur proposal. Bagian-bagian ini bisa berbeda di masing-masing proposal tergantung jenis dan kebutuhan dari proposal itu sendiri. Sebagai contoh, berikut struktur dari proposal skripsi:

  • Judul / nama proposal, yang letaknya ada di bagian paling atas pada lembar / halaman pertama sebuah proposal.
  • Rumusan masalah: bagian ini berisi rangkuman dari permasalahan yang ada pada topik yang dibahas, yang biasanya berupa pertanyaan-pertanyaan seputar topik dan menjadi dasar untuk menemukan jawabannya lewat penelitian yang dilakukan.
  • Tujuan penelitian: bagian ini menguraikan mengapa penelitian yang dimaksud perlu dilakukan atau apa saja tujuannya. Biasanya pada bagian ini dibuat dalam bentuk list atau poin-poin agar terlihat lebih rapi dan mudah dipahami, jadi bukan dalam bentuk paragraf.
  • Manfaat penelitian: manfaat yang dimaksud adalah dari sudut pandang praktis dan teoritis, lalu ditambahkan juga penjelasan mengenai siapa saja saja pihak yang akan merasakan manfaat dari penelitian yang telah dilakukan ini.
  • Kajian pustaka: disinilah bagian untuk memasukkan berbagai sumber literatur yang terkait dengan ide / usulan dari penelitian yang ada di dalam proposal skripsi. Sumber literaturnya bisa berupa jurnal, buku, teori dari tokoh yang berpengaruh, atau sumber valid yang lain.
  • Metode penelitian: menjelaskan metode apa yang akan digunakan dalam penelitian, serta memaparkan langkah-langkah praktis dari metode tersebut. Dapat dikatakan juga bahwa bagian ini berisi pemaparan penelitian, apakah secara kuantitatif, kualitatif, atau campuran.
  • Daftar pustaka: bagian ini berada di paling akhir sebuah proposal yang mencantumkan kutipan dari setiap referensi yang dimasukkan ke dalam sebuah penelitian tadi.

Perbedaan Proposal Bahasa Indonesia dan Inggris

Perbedaan Proposal Bahasa Indonesia dan Inggris

Secara garis besar sebenarnya tidak ada perbedaan yang signifikan antara proposal Indonesia dan English karena strukturnya juga tidak jauh berbeda mulai dari judul hingga daftar pustaka. Satu-satunya perbedaan adalah bahasa yang digunakan dan secara umum biasanya bahasa Inggris lebih sulit.

Contoh Proposal Skripsi Bahasa Inggris Singkat (Download)

Contoh Proposal Skripsi Bahasa Inggris Singkat (Download)

Jika proposal dibuat dengan struktur yang jelas dan sistematis seperti lima contoh proposal bahasa Inggris di atas, lalu isinya juga lengkap namun tidak melakukan pemborosan kata (bertele-tele), maka besar kemungkinan proposal tersebut akan mendapat nilai yang memuaskan.

Kunjungi juga: