Cara Menghubungi Call Center Kredivo 24 Jam

Kredivo bisa dihubungi dengan menggunakan call center yang terdiri dari berbagai pilihan media. Semua media bisa dihubungi pada waktu operasional dari perusahaan peminjam kredit ini. Lalu, bagaimana cara menghubungi call center Kredivo 24 jam untuk keperluan di luar jam operasional?

Cara-cara untuk menghubungi fitur layanan pengguna dari perusahaan kredit ini dapat disimak di penjelasan berikut:

Call Center Kredivo 24 Jam

Call Center Kredivo 24 Jam

Apakah layanan Kredivo 24 jam? Bisa jadi, saat ini sudah memasuki waktu di atas pukul 20.00 dan kamu membutuhkan bantuan dari tim Kredivo. Sayangnya, bantuan tidak bisa kamu dapatkan secara langsung dari tim tersebut pada malam hari ini.

Hal tersebut disebabkan karena untuk saat ini Kredivo tidak menyediakan layanan call center selama 24 jam penuh. Kamu baru bisa menghubungi tim ini secara langsung besok siang.

Customer service (CS) dari Kredivo hanya bisa dihubungi pada jam kerja saja, yaitu pada pukul 8 pagi sampai dengan 8 malam WIB. Tidak ada hari libur untuk pelayanan CS, sehingga kamu bisa menghubungi mereka di hari Sabtu, Minggu, ataupun libur nasional.

Yang bisa kamu lakukan pada malam hari ini adalah mencari jawaban sementara di menu FAQ yang disediakan oleh perusahaan pemberi pinjaman kredit ini. Menu FAQ dapat diakses di aplikasi atau dibuka si halaman “kredivo.id/faqs”.

Pada halaman tersebut terdapat berbagai pertanyaan seputar masalah umum, pembelian, akun, Kredivo Score, akun premium, fitur KrediFAzz, pembayaran tagihan, dan lain sebagainya.

Baca: Lupa Pin Kredivo

Call Center Kredivo

Call Center Kredivo

Seperti yang sebelumnya dijelaskan oleh Berakal.com, meskipun layanan call center kredivo 24 jam tidak tersedia, namun kamu masih bisa menghubungi perusahaan peminjam kredit ini di jam operasionalnya. Nah, apa saja call center Kredivo yang tersedia? Simak daftarnya berikut ini:

Telefon                         : 0807-1573-348

Email                            : [email protected]

Instagram                     : @kredivo

Twitter                          : @kredivo

Facebook                     : Kredivo

Telefon KrediFazz         : 021-5089-0517

WhatsApp KrediFazz     : 0821-2203-0334

Email KrediFazz            : [email protected]

Selain menghubungi email dan nomor telepon call center Kredivo di atas, keluhan juga bisa diterima di kantor operasional. Alamat dari kantor operasional Kredivo, adalah:

Gedung FinAccel lt.3

Jalan Tomang No.01, Kelurahan Tomang, Kecamatan Grogol Petamburan, Kota Jakarta Barat, Provinsi DKI Jakarta. Kode pos: 1140

Agar lebih mudah, kamu juga bisa menghubungi pihak customer service dengan memanfaatkan Live Chat Kredivo. Fitur chat secara langsung ini dapat digunakan di dalam aplikasi Kredivo. Seperti fasilitas call center lainnya, fitur Live Chat hanya bisa digunakan di jam operasional saja.

Setiap masalah yang diadukan melalui call center akan segera tim Kredivo atasi dengan waktu pemrosesan paling lama adalah 5 hari kerja. Semua masalah akan dicatat oleh tim di dalam catatan yang bernama register Penerimaan Aduan.

Meskipun call center Kredivo 24 jam tidak tersedia, kekurangan ini ditutupi dengan CS yang cukup lengkap.

Layanan Kredivo

Selain layanan pengaduan pelanggan, apa saja layanan Kredivo yang tersedia saat ini? Berikut berbagai layanan utama dari Kredivo:

Kredit Kredivo

Kredit Kredivo

Layanan paling utama dari aplikasi ini adalah jasa kredit. Dengan memanfaatkan jasa kredit dari Kredivo, kamu bisa membayar belanjaan secara kredit di berbagai toko yang bekerjasama dengan perusahaan ini.

Toko-toko tersebut terdiri dari toko online (Shopee, Tokopedia, Lazada, Bukalapak, BliBli, dan lain sebagainya) dan toko offline (McD, Samsung, Alfamart, iBox, Hartono, Erafone, Matahari, dan lain sebagainya).

Kamu bisa belanja secara kredit tanpa kartu kredit dengan tenor 1 dan 3 bulan, dengan bunga sebesar 0%. Akun Basic memiliki limit sebesar Rp3.000.000.

Akun Premium

Akun Premium

Premium merupakan akun yang paling sakti di aplikasi kredit ini. Akun ini mampu memberikan kredit sebesar Rp30.000.000, dengan tenor paling lama yaitu 12 bulan. Pada tenor 6 dan 12 bulan, bunga yang perlu dibayarkan adalah sebesar 2,5% dari total transaksi.

Setiap 3 bulan, pemilik akun Premium diperkenankan untuk memohon kenaikan limit.

KrediFazz

KrediFazz

KrediFazz adalah produk pinjaman tunai dari Kredivo. Untuk pengguna akun Basic, pinjaman tunai ini memiliki tenor selama 3 dan 6 bulan. Sedangkan, akun Premium bisa menikmati tenor KrediFAzz selama 12 bulan.

Dapat disimpulkan bahwa fasilitas call center kredivo 24 jam masih belum tersedia untuk saat ini. Namun, kamu masih bisa memanfaatkan fitur customer service yang lengkap, seperti telefon, email, media sosial, dan Live Chat.

Baca: Lupa Pin Gopay