3 Cara Transfer Kuota Indosat Yang Kita Miliki 2024

Berakal.com – Pengguna kartu perdana Indosat bisa memberikan kuota internet ke sesama nomor Indosat. Tindakan tersebut dapat dilakukan dengan memanfaat beberapa cara transfer kuota Indosat yang sudah kami rangkum di artikel ini.

Kamu dapat memilih salah satu dari cara berikut ini yang cocok dengan kebutuhan atau yang paling nyaman untuk kamu gunakan.

Syarat Transfer Kuota di Indosat

Syarat Transfer Kuota di Indosat

Sebelum memulai untuk mentransfer kuota, ada beberapa hal yang perlu pengguna kartu perdana Indosat perhatikan. Jika tidak mengikuti syarat-syarat di bawah ini, bisa jadi transfer tidak berjalan dengan baik atau bahkan tidak bisa dilakukan. Berikut syarat-syarat transfer kuota di Indosat:

  • Pengirim kuota merupakan pengguna kartu perdana Indosat yang terdaftar sesuai dengan perundang-undangan yang berlaku.
  • Penerima kuota merupakan pengguna kartu perdana Indosat yang terdaftar sesuai dengan perundang-undangan yang berlaku.
  • Jika melakukan transfer kuota memanfaatkan pulsa, yang digunakan untuk membayar biaya kuota dan admin adalah pulsa utama.

3 Cara Transfer Kuota Indosat

Terdapat 3 cara utama untuk mentransfer kuota menggunakan kartu perdana Indosat, antara lain:

1. Cara Transfer Kuota Lewat myIM3

Khusus pengguna kartu perdana IM3, Indosat menyediakan sebuah aplikasi yang bisa membantu pengguna untuk memanfaatkan fitur-fitur kartu perdana ini. Nama aplikasi ini adalah myIM3.

Aplikasi yang sudah di-download sebanyak lebih dari 50 juta kali ini bisa diunduh melalui Play Store atau App Store.

myIM3 memiliki cukup banyak fitur, seperti memeriksa sisa pulsa, memeriksa sisa kuota, membeli kuota, menghubungi CS, menikmati promo, memainkan game, melakukan pembayaran, dan lain sebagainya.

Pada fitur untuk membeli kuota, Indosat memberikan opsi gift. Opsi ini dapat digunakan untuk memberikan nomor IM3 lainnya hadiah berupa kuota internet. Langsung saja, cara transfer kuota Indosat dengan menggunakan myIM3, yaitu:

  • Buka aplikasi myIM3.
  • Klik menu “Beli” yang tersedia di bagian bawah halaman.
  • Klik “Lihat Semua” di salah satu paket internet Indosat yang ingin dihadiahkan.
  • Klik “Lihat Rincian” untuk mengetahui apa saja yang bisa didapatkan dari paket ini.
  • Jika rincian sesuai dengan kebutuhan, tutup menu “Lihat Rincian”, lalu klik “Beli/Gift”.
  • Klik “Kirim Gift”.
  • Masukkan nomor Indosat penerima atau klik ikon buku telepon untuk memilih salah satu nomor yang ada di daftar kontak.
  • Pilih metode pembayaran.
  • Klik “Bayar”.
Klik “Bayar”.

Bayar paket Indosat sesuai instruksi, lalu tunggu hingga menerima SMS transaksi berhasil.

2. Cara Transfer Kuota Lewat SMS

Cara Transfer Kuota Lewat SMS

Transfer kuota Indosat juga bisa dilakukan dengan memanfaatkan fitur SMS pada ponsel. Pengguna Indosat yang tidak bisa memanfaatkan aplikasi myIM3 akan termudahkan dengan adanya fitur ini.

Setiap pengguna hanya perlu memanfaatkan aplikasi SMS/Message yang merupakan salah satu aplikasi utama pada sebuah ponsel. Sebelum melakukan transfer dengan menggunakan metode ini, kamu harus tahu pilihan paket internet Indosat yang tersedia saat ini.

Hal tersebut disebabkan karena metode ini memerlukan pengguna untuk menuliskan nama dari paket yang akan ditransfer. Untuk mengetahui nama dari paket yang akan dibeli, kamu bisa memeriksa situs Indosat ini.

Setelah menemukan paket yang sesuai, catat namanya dan kirim kuota Indosat dengan menggunakan cara berikut ini.

  • Buka aplikasi SMS/Message.
  • Ketik “GIFT (spasi) Nomor Indosat Yang Dituju (spasi) EXTRA (spasi) NAMA PAKET”, yang mana contohnya, yaitu GIFT 08585858XXXX EXTRA FREEDOM INTERNET.
  • Kirim pesan ke nomor 363, lalu tunggu SMS konfirmasi dari Indosat.
  • Jika mendapatkan SMS konfirmasi, segera lakukan konfirmasi sesuai dengan petunjuk yang ada di SMS. Biasanya, cukup dengan membalas “YA”.
  • Tunggu hingga mendapatkan SMS notifikasi yang menandakan transaksi berhasil.

3. Cara Transfer Kuota Lewat Kode Dial Indosat

Sama seperti cara transfer kuota Indosat sebelumnya, cara ini juga memanfaatkan aplikasi bawaan ponsel. Bedanya, cara ini menggunakan aplikasi panggilan. Tenang saja, cara ini tidak akan membuat kamu melakukan panggilan ke CS Indosat.

Cara ketiga ini hanya memanfaatkan kode dial atau kode USSD yang bisa diinput ke aplikasi panggilan ponsel. Sebelum adanya aplikasi myIM3, fitur ini merupakan fitur andalan untuk memeriksa sisa pulsa, memeriksa sisa kuota, melakukan pembelian kuota, dan memanfaatkan fitur Indosat lainnya.

Hingga saat ini, metode ini masih bisa digunakan di seluruh ponsel yang memanfaatkan kartu perdana Indosat. Khusus untuk transfer kuota, kode dial yang digunakan adalah *123#. Kode ini merupakan kode USSD untuk membuka menu utama dari seluruh fitur Indosat.

Cara transfer kuota Indosat menggunakan kode dial *123# adalah sebagai berikut:

  • Buka aplikasi panggilan ponsel.
  • Pada dial pad, ketik *123#.
  • Klik ikon panggil.
  • Pilih menu “NEW! Freedom Internet”. Caranya dengan mengetik angka “2”, lalu klik tombol “Kirimkan”.
Pilih menu “NEW! Freedom Internet”. Caranya dengan mengetik angka “2”, lalu klik tombol “Kirimkan”.
  • Pilih nominal kuota dengan menggunakan cara seperti langkah sebelumnya.
  • Pilih “Gift”.
  • Pilih salah satu metode pembayaran.
  • Input nomor Indosat tujuan, lalu klik “Kirimkan”.
  • Tunggu hingga mendapatkan SMS notifikasi yang menandakan transaksi berhasil.

Baca: Kenapa Kuota Lokal Indosat Tidak Bisa Digunakan

Cara Transfer ke Operator Lain

Cara Transfer ke Operator Lain

Bagaimana jika pemilik nomor yang akan diberi hadiah merupakan pengguna layanan operator lain? Jika nomor lain yang akan diberi hadiah adalah nomor Telkomsel, XL, Tri, Smartfren, atau bahkan Axis, maka proses transfer tidak bisa dilakukan.

Untuk saat ini, pengguna kartu perdana Indosat tidak bisa memanfaatkan myIM3, kode USSD, atau SMS untuk memberikan hadiah kuota ke nomor operator lain.

Berhubung Indosat tidak menyediakan fitur ini, kami menyarankan untuk memberikan hadiah kuota menggunakan aplikasi dompet digital atau mobile banking.

Jika di ponsel milikmu tidak menyediakan keduanya, kamu juga bisa membeli voucher fisik di konter HP, kemudian memberikan kode voucher tersebut ke teman kamu.

Cara Transfer Kuota yang Kita Miliki

Cara Transfer Kuota yang Kita Miliki

Apakah bisa melakukan transfer kuota dengan memanfaatkan kuota Indosat yang kita miliki? Untuk saat ini, cara transfer kuota internet yang sudah ada atau yang kita milikimasih belum tersedia. Kuota Indosat yang sudah dibeli hanya bisa dinikmati di nomor HP yang diinput ketika membeli.

Sehingga, kita tidak bisa mengurangi sebagian atau seluruh kuota internet Indosat tersebut untuk diberikan ke nomor lainnya.

Cara Transfer Pulsa Indosat

Selain transfer kuota, Indosat juga memungkinkan penggunanya untuk melakukan transfer pulsa. Metode ini dapat dilakukan dengan memberikan sebagian atau seluruh pulsa yang kita miliki ke nomor HP Indosat lainnya.

Sama seperti transfer kuota, transfer pulsa juga tidak bisa dilakukan ke operator yang berbeda. Metode ini dapat dilakukan dengan memanfaatkan myIM3, kode USSD, atau SMS. Cara transfer pulsa Indosat dengan menggunakan myIM3 adalah sebagai berikut:

  • Buka aplikasi myIM3
  • Klik menu “Butuh Bantuan” pada kanan atas halaman.
Klik menu “Butuh Bantuan” pada kanan atas halaman.
  • Klik “Ya”.
  • Pilih UMB atau SMS.
  • Ikuti langkah transfer sesuai petunjuk.

Baca: Kode Paket Internet Murah Indosat

Ketiga cara transfer kuota Indosat yang bisa untuk digunakan adalah dengan menggunakan myIM3, kode dial, dan SMS. Cara yang tidak bisa dilakukan adalah mengirimkan kuota Indosat ke operator lain dan mengirimkan kuota yang kita miliki.