Website down merupakan hal yang sangat dihindari oleh semua admin website. Ada banyak kerugian yang akan terjadi ketika sebuah website tersebut tumbang.
Masalah ini sendiri bisa terjadi karena beberapa hal, salah satunya adalah karena traffic website.
Daftar Isi
Apa itu Traffic Website
Traffic website merupakan jumlah pengunjung pada sebuah halaman website. nantinya traffic ini sendiri akan terdiri dari beberapa jenis lain seperti orang yang mengunjungi, orang yang membuka dan membaca pada halaman website, dan juga orang yang berinteraksi pada website tersebut.
Selain itu, traffic website juga akan terbagi berdasarkan durasi seseorang mengunjungi website kamu, seberapa sering, atau juga seberapa banyak jumlah klik yang dia lakukan.
Traffic yang besar merupakan idaman bagi banyak website. namun, kadang dengan jumlah traffic yang besar bisa menjadi masalah tersendiri. Salah satunya website down.
Traffic sendiri merupakan hal yang penting bagi sebuah website. salah satu cara menilai performa website adalah dengan melihat trafficnya. Semakin banyak pengunjung tentu semakin baik.
Jika kamu pernah melihat website yang bisa menghasilkan banyak uang, maka salah satu alasannya karena website tersebut memiliki banyak traffic.
Tentu kamu tidak ingin ketika website kamu kebanjiran traffic tapi malah membuat website menjadi tumbang.
Untuk itulah sangat penting melakukan manajemen website dari awal, salah satunya adalah dengan memilih hosting yang benar.
Traffic Besar Membuat Website Down?
Traffic merupakan hal penting bagi website. semakin besar pasti akan semakin baik. Namun hal ini juga perlu memperhatikan hosting yang website tersebut gunakan.
Tidak semua hosting mampu untuk menangani traffic yang besar. Kesalahan memilih hosting justru akan membuat website down ketika mengalami traffic dalam jumlah besar.
Ada beberapa jenis layanan hosting yang membuat kamu harus berbagi resource dengan pengguna lain.
Dari segi harga mungkin ini lebih murah, namun ketika website kamu mendapatkan banyak traffic maka website kamu juga membutuhkan lebih banyak resources.
Dan hal ini tidak akan terakomodir jika kamu menggunakan layanan hosting yang harus berbagi dengan orang lain
Dan salah satu solusi hosting yang bisa kamu gunakan untuk mengatasi masalah ini adalah dengan menggunakan cloud hosting.
Mengapa Cloud Hosting?
Alasan pertama mengapa menggunakan cloud hosting adalah karena pengaturan teknisnya semudah menggunakan shared hosting namun kapasitas resources yang tersedia layaknya menggunakan VPS. Ini tentu menjadi alasan yang baik mengapa menggunakan cloud hosting.
Proses pengaturannya mudah, semudah menggunakan shared hosting. Namun kamu tidak akan menemui masalah seperti website down karena traffic.
Dengan menggunakan cloud hosting maka alokasi resource yang ada pun akan menjadi lebih besar.
Hal ini tentunya menjadi solusi ketika website kamu mendapatkan banyak pengunjung. Ketika resourcenya mencukupi maka sebanyak apapun traffic tidak akan menjadi masalah.
Bagaimana Cara Menggunakan Cloud Hosting
Untuk kamu yang sudah mulai tertarik untuk menggunakan layanan cloud hosting, maka salah satu penyedia layanan yang bisa kamu gunakan adalah Niagahoster.
Di sini kamu akan mendapatkan cloud hosting murah namun dengan kualitas yang sangat baik.
Niagahoster menyediakan layanan cloud hosting dengan menggunakan Litespeed web server. Dengan layanan ini maka performa website akan menjadi lebih cepat tapi tidak membebani load server.
Ini merupakan pilihan yang tepat untuk kamu gunakan. Terutama jika website yang kamu kelola mulai kedatangan banyak pengunjung, maka berpindah hosting ke cloud hosting merupakan pilihan yang sangat tepat.