Contoh Proposal Hari Pangan Sedunia

Tanggal 16 Oktober merupakan Hari Pangan Sedunia yang diperingati oleh berbagai negara di seluruh dunia. Indonesia menjadi salah satu negara tersebut sehingga banyak pihak yang mencari contoh proposal Hari Pangan Sedunia agar bisa ikut memperingatinya.

Tak hanya dengan mengadakan kegiatan atau acara yang berkaitan dengan pangan, banyak juga yang melakukannya dengan membuat penelitian. Kepedulian terhadap permasalahan pangan di dunia memang harus terus ditumbuhkan bagaimanapun bentuknya.

Pengertian Proposal

Pengertian Proposal

Apabila merujuk ke Kamus Besar Bahasa Indonesia atau KBBI, proposal bisa dimaknai sebagai sebuah rencana yang dituangkan ke dalam bentuk rancangan kegiatan. Beberapa ahli mengatakan bahwa proposal merupakan sebuah rancangan dari suatu kegiatan yang ditulis secara terstruktur.

Kemudian sesuai dengan asal katanya yaitu “to propose” yang bermakna mengajukan, proposal akan diajukan ke pihak tertentu untuk menjalankan fungsinya. Biasanya pihak yang dituju dalam pengajuan proposal memiliki kewenangan tertentu atau diharapkan memberikan timbal balik dari proposal itu.

Bentuk dari proposal bisa sangat beragam tergantung dari tujuan dan fungsi dari proposal itu sendiri. Ada proposal yang digunakan dalam dunia bisnis, dunia pendidikan, dalam perencanaan suatu acara, penggalangan dana untuk maksud tertentu, dan lain sebagainya.

Baca juga: Contoh Proposal Hari Air Sedunia

Fungsi Umum dari Proposal

Fungsi Umum dari Proposal

Untuk menggali lebih jauh mengenai proposal, tentu perlu untuk memahami fungsi dari proposal. Berikut ini adalah beberapa fungsi umum dari proposal yang sering dimanfaatkan dalam merencanakan suatu kegiatan:

  • Menjadi syarat pengajuan untuk mendirikan bisnis ataupun sebuah usaha.
  • Digunakan untuk melakukan sebuah penelitian ilmiah terutama di dalam lingkup akademis.
  • Sebagai media untuk menawarkan kerja sama dalam mendukung kelancaran suatu acara/kegiatan.
  • Sebagai permohonan izin untuk mengadakan sebuah acara dari pihak yang memiliki kewenangan.

Masih ada fungsi-fungsi lain yang bisa dimanfaatkan dari sebuah proposal tergantung dari tujuan pembuatan dan juga kegiatan yang akan dilakukan.

Tentang Hari Pangan Sedunia dan Sejarahnya

Tentang Hari Pangan Sedunia dan Sejarahnya

Hari Pangan Sedunia merupakan sebuah peringatan internasional yang biasa disebut World Food Day yang diperingati setiap tahunnya pada tanggal 16 Oktober. Peringatan ini secara resmi dibuat pada tahun 1981 dan ditetapkan oleh lembaga pangan PBB yaitu FAO (Food and Agricultural Organization).

Awalnya pada tahun 1976 tepatnya di bulan November tercetus sebuah resolusi No. 179 tentang World Food Day melalui konferensi FAO ke 20 di kota Roma. Resolusi tersebut kemudian disetujui oleh 147 negara yang tergabung dalam FAO, salah satunya adalah Indonesia.

Dalam resolusi tersebut ditetapkan bahwa 16 Oktober akan dijadikan peringatan Hari Pangan Sedunia yang dimulai dari tahun 1981. Peringatan tersebut bertujuan untuk meningkatkan kesadaran seluruh lapisan masyarakat di dunia tentang pentingnya permasalahan pangan yang terjadi di dunia.

Salah satu permasalahan pangan yang terjadi di dunia adalah pemborosan pangan yang menjadi sorotan dunia dan juga FAO. Bahkan berdasarkan perkiraan FAO, makanan yang terbuang dari proses pengolahan makanan bisa mencapai sepertiganya.

Hari Pangan Dunia diharapkan menjadi wadah kampanye untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan permasalahan seperti pemborosan makanan dan masalah lainnya. Karena semua masalah itu tidak bisa diatasi jika seluruh lapisan masyarakat tidak ikut berupaya mengatasinya.

Baca juga: Contoh Proposal Kegiatan Amal

Contoh Proposal Hari Pangan Sedunia

Sebagai bentuk kepedulian terhadap permasalahan pangan di dunia, banyak yang mengadakan kegiatan-kegiatan di Hari Pangan Sedunia. Agar kegiatan dapat terlaksana dengan baik, beberapa contoh proposal berikut dapat dijadikan inspirasi terkait Hari Pangan Sedunia.

Dalam peringatan Hari Pangan Sedunia, banyak yang berusaha membuat berbagai kegiatan bermanfaat sebagai bentuk kepedulian. Beberapa contoh proposal Hari Pangan Sedunia yang ada di atas bisa menjadi bahan untuk dipelajari lebih lanjut.