Pada era digital seperti sekarang ini, jasa desain grafis banyak dibutuhkan, terutama di perkantoran. Hal ini membuat contoh proposal bisnis desain grafis banyak dicari karena prospeknya cukup menjanjikan.
Apalagi bisnis jasa desain grafis adalah salah satu jenis usaha yang tidak terlalu banyak membutuhkan modal. Ingin tahu cara menyusun proposalnya? Yuk, lanjut baca artikel ini!
Daftar Isi
Pengertian Proposal
Secara umum, proposal memiliki definisi sebagai sebuah rencana yang dituangkan dalam rancangan kerja. Pada dasarnya, proposal ditulis dalam bentuk dokumen, serta dijelaskan dengan terperinci dan sistematis.
Proposal juga digunakan sebagai pedoman kerja atau acuan selama pelaksanaan kegiatan yang direncanakan. Berdasarkan tujuannya, proposal dibagi ke dalam 4 jenis, yaitu proposal bisnis, kegiatan, penelitian, dan proyek.
Pengertian Proposal Bisnis
Proposal bisnis atau disebut juga dengan proposal usaha merupakan dokumen yang dirancang oleh pemilik usaha yang berisi gambaran seluruh aspek yang berkaitan dengan bisnis yang dilaksanakan. Aspek tersebut mencakup aspek internal dan eksternal yang dibuat realistik sesuai fakta.
Dalam proposal usaha, wajib mencantumkan nama bisnis, pendanaan, latar belakang, visi, misi, dan lain sebagainya. Intinya, proposal tersebut mampu menjelaskan dan memberikan informasi seputar segala sesuai tentang bisnis yang akan dilaksanakan atau dikembangkan. Fungsi proposal bisnis:
- Digunakan sebagai pengajuan kerja sama bisnis kepada perusahaan atau pihak lain.
- Digunakan sebagai pedoman atau acuan selama keberjalanan usaha.
- Digunakan untuk mengajukan pendirian suatu usaha.
- Digunakan untuk mengajukan investasi atau dana usaha.
Baca juga: Contoh Proposal Usaha Sablon
Cara Memulai Bisnis Jasa Desain Grafis
Bisnis desain grafis menjadi salah satu jenis usaha yang membutuhkan modal minim. Apalagi bisnis jasa ini banyak dibutuhkan, terutama di perkotaan serta bersifat fleksibel atau dapat berjalan sebagai bisnis sampingan.
Tidak heran, jika banyak orang menggandrungi bisnis desain grafis karena mempunyai prospek jangka panjang dan dianggap menguntungkan.
Sebelum memulai bisnis jasa desain grafis, ada sejumlah cara yang perlu dilakukan dan diperhatikan sebelum menjalankan bisnis tersebut, diantaranya:
1. Buat Perencanaan Bisnis yang Matang
Sebagai pebisnis, langkah pertama yang harus dilakukan adalah merancang rencana bisnis dengan matang, karena rencana bisnis dapat membantu usaha berjalan dengan lancar.
Misalnya, perlu memikirkan nama untuk perusahaan, menghitung modal awal yang diperlukan, branding yang akan dilakukan, target pasar yang akan dibidik, pembagian keuntungan, dan lain sebagainya.
Nah, rangkaian perencanaan tersebut dapat dituangkan melalui proposal bisnis. Setelah itu, proposal bisa diajukan ke investor/bank atau sekadar dijadikan acuan saja.
2. Tentukan Harga yang Bersaing dan Sesuai Pasar
Hal yang tidak kalah penting dalam bisnis desain grafis yaitu penentuan harga jual yang bersaing dan sesuai dengan target pasar. Dalam menentukannya, perlu melakukan survei atau perbandingan dengan harga yang ditetapkan oleh kompetitor.
3. Terapkan Strategi Marketing yang Baik
Marketing atau pemasaran dilakukan agar masyarakat mengetahui bahwa Anda sedang menjalankan bisnis desain grafis. Pemasaran dapat dilakukan dengan membuat portofolio, kemudian membagikannya ke media sosial.
4. Perluas Jaringan Bisnis
Jaringan atau relasi dalam dunia bisnis sangatlah penting, karena dapat membuat bisnis yang dijalankan semakin berkembang. Anda dapat memperluas jaringan bisnis dengan cara bergabung ke dalam suatu forum atau komunitas pengusaha.
Baca juga: Contoh Proposal Usaha Konveksi
Contoh Proposal Bisnis Desain Grafis
Bagi pemilik usaha desain grafis, proposal bisnis sangatlah penting karena sebagai pedoman saat menjalankan usaha, hingga sebagai sarana untuk menarik investor. Berikut ini beberapa contoh yang bisa digunakan:
Dengan adanya contoh proposal bisnis desain grafis, diharapkan bisnis desain grafis semakin berkembang dan mampu mendatangkan banyak keuntungan bagi pemiliknya. Selain itu, kehadiran investor bisa membantu membuat usaha lebih besar.