Lupa Pola HP Oppo? Ini Cara Reset saat Lupa Password

Membuat pola untuk HP OPPO menjadi salah satu pilihan keamanan bagi pengguna, sama halnya dengan password. Ketika kamu lupa pola HP OPPO yang sudah dibuat sebelumnya, maka otomatis tidak bisa mengakses ponsel dan itu tentu akan sangat menyebalkan bukan?

Jangan panik, saat ini sudah banyak cara bisa dilakukan untuk mengembalikan pola yang sudah dibuat tersebut. Kamu hanya perlu melakukan langkah-langkah berikut ini.

4 Cara Mengatasi Lupa Pola HP OPPO

Sehebat apapun daya ingat, ketika lupa melanda apa mau dikata namun jangan sampai panik. Empat cara berikut ini bisa kamu coba, mulai dari mencoba menelepon menggunakan ponsel lain hingga menggunakan aplikasi tambahan.

1. Telepon Pakai Nomor Lain

Telepon Pakai Nomor Lain

Kalau kamu lagi sama teman atau saudara, kemudian terjadi masalah lupa pola HP OPPO. Coba pinjam HP orang terdekatmu itu lalu lakukan beberapa langkah di bawah ini.

  • Pastikan terlebih dahulu ponsel yang akan digunakan memiliki pulsa yang cukup untuk melakukan panggilan ke nomor HP OPPO kamu
  • Dial number kamu dan lihat di layar ponsel kamu, pilih langsung menu home dan jangan angkat telepon masuk tersebut terlebih dahulu
  • Pilih menu settings atau pengaturan, lalu aktifkan paket data di ponsel tersebut
  • Kamu sudah bisa mengakses HP kembali, lanjut ke menu keamanan dan kamu langsung bisa ubah pola HP supaya tidak lupa lagi.

Kunci suksesnya melakukan cara ini adalah, selama proses dari awal menghubungi HP OPPO sampai masuk ke halaman pengaturan jangan menekan tombol answer pada telepon masuk tersebut.

2. Pakai Fitur Lupa Password

Pakai Fitur Lupa Password

Cara berikutnya yang dapat kamu pakai dari Berakal.com adalah dengan memanfaatkan fitur lupa password,yang tersedia pada HP OPPO. Tapi syaratnya HP tersebut sedang terkoneksi dengan internet, supaya proses membuka kembali ponsel bisa dilakukan dengan mudah.

  • Aktifkan HP kamu, lalu masukkan sembarang pola pada layar yang muncul. Lalu pilih opsi Lupa sandi atau forgot pattern
  • Ulang memasukkan pola beberapa kali, kemudian kamu akan diminta untuk terhubung dengan akun gmail yang tersinkronisasi dengan HP tersebut
  • Buka email tersebut menggunakan kata sandi yang sudah dibuat saat mendaftarkan email dan sinkronisasi
  • Jika sesuai, maka kamu sudah bisa mengakses kembali HP OPPO dan mengganti pola dengan yang baru

Baca: Lupa Sandi Nokia

3. Pakai Aplikasi Android Device Manager

Aplikasi tambahan ini merupakan salah satu yang disarankan ketika terjadi masalah lupa pola atau lupa kata sandi pada ponsel OPPO maupun merek lainnya yang berbasis Android. Cara menggunakannya adalah:

  • Pastikan kamu punya laptop atau komputer yang akan menjadi media penyelesaian masalah lupa pola HP. Jangan lupa hubungkan perangkat komputer tersebut dengan internet
  • Buka browser pada komputer dan buka situs Android Device Manager menggunakan link: https://google.com/android/devicemanager/
  • Login pada situs tersebut menggunakan akun Google kamu, pastikan akun tersebut adalah yang terkoneksi dengan HP OPPO
  • Akan muncul beberapa menu pilihan, kamu tinggal memilih menu kunci atau lock
  • Pada kolom yang muncul, ketik kata sandi baru yang akan dipakai untuk membuka HP dan mengganti pola
Pada kolom yang muncul, ketik kata sandi baru yang akan dipakai untuk membuka HP dan mengganti pola
  • Lakukan konfirmasi kata sandi tersebut sekali lagi dan pilih tombol kunci
  • Setelah itu, pilih menu restart dan secara otomatis HP akan melakukan restart otomatis dan akan hidup kembali dengan keamanan menggunakan password baru yang sudah kamu buat tadi.

4. Pakai Aplikasi Android Debugging

Ada satu lagi aplikasi dapat dipakai sebagai media mengatasi masalah lupa pola HP OPPO. Aplikasi ini bisa diunduh melalui platform Google Play Store karena merupakan aplikasi legal, yang bisa diinstal pada perangkat komputer. Kamu tinggal ikuti langkah berikut:

  • Siapkan perangkat komputer atau laptop yang terhubung dengan internet, kemudian sediakan juga kabel USB khusus OPPO yang dapat terhubung dengan komputer tersebut.
  • Unduh dan instal aplikasi Android Device Manager pada komputer sampai selesai dan dapat digunakan
  • Hubungkan HP OPPO dan komputer menggunakan kabel yang sudah dipersiapkan sebelumnya
  • Jika sudah terhubung, buka menu device manager pada laptop kemudian pilih nama perangkap HP OPPO yang akan dibuka pola terkuncinya
  • Buka aplikasi Android Device Debugging, tunggu sampai muncul layar CMD pada komputer tersebut
Buka aplikasi Android Device Debugging, tunggu sampai muncul layar CMD pada komputer tersebut
  • Ketik tulisan :adb shell rm/data/system/gesture.key, tanpa tanda titik dua. Klik tombol enter yang tersedia pada keyboard
adb shell rm:data:system:gesture.key
  • Tunggu proses restart ulang perangkat OPPO dilakukan melalui aplikasi tersebut
  • Jika sudah selesai, maka kamu sudah bisa membuka HP OPPO kembali dan mengatur ulang pola maupun kata sandi baru yang diinginkan.

Sekarang tidak usah panik lagi kalau lupa pola HP OPPO, kamu bisa mengatasinya dengan mencoba salah satu cara yang sudah dijelaskan. Lakukan setiap langkahnya dengan benar, sampai kamu bisa mengakses kembali HP tersebut.

Baca: Lupa Pola HP VIVO